KPU & BawasluNewsPeristiwaPilpres 2024Polisiku

Personel Kepolisian Resor Purwakarta Siaga Di Gudang Logistik KPU

locusonline
×

Personel Kepolisian Resor Purwakarta Siaga Di Gudang Logistik KPU

Sebarkan artikel ini
Personel Kepolisian Resor Purwakarta Siaga Di Gudang Logistik KPU

LOCUSONLINE.CO – Gudang Logistik KPU. Proses pemilihan umum selama ini berjalan baik dan hari H semakin mendekat, Kepolisian Resor Purwakarta, Polda Jawa Barat, menyiagakan personelnya mengamankan area gudang penyimpanan logistik pemilu di Jalan Taman Pahlawan, Kelurahan Purwamekar, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta.

Kapolres Purwakarta, AKBP. Edwar Zulkarnain mengatakan, langkah ini guna memastikan proses Pemilu 2024 di wilayah Kabupaten Purwakarta berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

“Kami Polres Purwakarta bersama dengan KPU dan unsur lainnya, melakukan pengamanan di gudang logistik dan dilakukan patroli untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Sehingga barang-barang itu tetap aman dan siap pakai pada Pemilu 2024 mendatang,” ungkap Edwar, Sabtu (18/11/2023).

Baca Juga  Kapolres Garut Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Polri Periode 01 Januari 2024

Upaya pengamanan itu harus dilakukan karena logistik pemilu adalah barang penting serta akan digunakan pada pemilu serentak tahun depan.

Kegiatan patroli dan penempatan personel Polres Purwakarta dilakukan setiap saat untuk menjamin keamanan di gudang logistik tersebut.

“Polres Purwakarta berkomitmen untuk memberikan perlindungan maksimal terhadap seluruh tahapan proses pemilu agar berjalan dengan baik dan memberikan hasil yang sesuai dengan kehendak rakyat,” Ujarnya.

Pengamanan penting ini bagian dari upaya pihak Kepolisian dalam mendukung pelaksanaan pemilu yang adil dan demokratis.

“Kami telah mulai melakukan pengamanan di lokasi-lokasi kunci, seperti KPU, Bawaslu, dan gudang logistik pemilu, untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama proses pemilu berlangsung,” Ungkap Kapolres.

Langkah ini rangkaian Operasi Mantap Brata Lodaya 2023-2024. “Dimana sebuah langkah pengamanan menyeluruh yang dilakukan sebagai persiapan menjelang pemilu 2024 mendatang,” ucap Kapolsek.

Demikian informasi “Personel Kepolisian Resor Purwakarta Siaga Di Gudang Logistik KPU” semoga membantu.

Baca Juga  Wakapolda Bersama PJ Gubernur Jabar Tinjau Penanganan Keramba Jaring Apung Waduk Cirata

(Laela)

JANGAN LUPA IKUTI CHANEL YOUTUBE KAMI JUGA YA!

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Bergabunglah dengan Tim Jurnalis Kami!

Apakah kamu memiliki passion dalam menulis dan melaporkan berita? Inilah kesempatan emas untuk bergabung dengan situs berita terkemuka kami! Locusonline mencari wartawan berbakat yang siap untuk mengeksplorasi, melaporkan, dan menyampaikan berita terkini dengan akurat dan menarik.

Daftar

🔗 Tunggu apa lagi!

Daftar sekarang dan jadilah bagian dari tim kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow