GarutHukum KriminalNewsPolisiku

Polsek Pasirwangi Tangkap Pengedar Obat Obatan Terlarang

×

Polsek Pasirwangi Tangkap Pengedar Obat Obatan Terlarang

Sebarkan artikel ini

LOCUSONLINE.CO – Polsek Pasirwangi Polres Garut menindaklanjuti informasi dari masyarakat tentang peredaran obat-obatan terlarang di Desa Sirnajaya Kecamatan Pasirwangi Kabupaten Garut. Senin sore (08/01/2024).

Setelah dilakukan pengembangan penyelidikan Unit Reskrim Polsek Pasirwangi Polres Garut berhasil mengamankan 1 orang pelaku pengedar obat-obatan keras terbatas “MQ” (25) warga Kec. Bayongbong di kediamannya.

Penangkapan pelaku pengedar obat-obatan keras tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Pasirwangi Iptu Wahyono Aji, S.H, M.H, didampingi oleh anggota Koramil Pasirwangi, anggota Satpol PP Kec. Pasirwangi dan anggota Polsek Pasirwangi Polres Garut.

Baca Juga  Terkait Pernyataan KMP soal UMR, Begini Kata Kepala Disnakertrans Purwakarta

Selain mengamankan pelaku, Polsek Pasirwangi Polres Garut pun mengamankan barang bukti berupa 1 buah handphone, 1 unit sepeda motor , obat tramadol 73 butir, obat therohex 28 butir, obat x-mer 28 butir, obat bodrex 30 butir dan uang tunai sebesar Rp. 94.000.


“Alhamdulillah kami berhasil mengungkap dan menindaklanjuti informasi dari masyarakat terkait peredaran obat-obatan terlarang, kami akan terus melakukan upaya pencegahan dan penindakan hingga Kecamatan Pasirwangi terbebas dari peredaran obat-obatan. Pelaku dan barang bukti akan kami serahkan kepada Sat Narkoba Polres Garut untuk proses hukum selanjutnya.” Tutupnya. (Red/HM)

Baca Juga  Partai Golkar Kabupaten Purwakarta Kembali Menyokong Anne Ratna Mustika sebagai Calon Bupati Periode 2024-2029

IKUTI BERITA LAINNYA DI CHANEL YOUTUBE LOCUSONLINE.CO YA!

Ikuti saluran Youtube Locusonline

Scan this QR-code!

scan this barcode
recruitment apr 2024
Artboard 1recruitment
Artboard 2recruitment
Artboard 3recruitment
Artboard 4recruitment
Karir
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Eksplorasi konten lain dari Locus Online

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca