GarutNewsPolisiku

Kapolres Garut Jamin Keamanan Dan Ketentraman Perayaan Ibadah Jum’at Agung

×

Kapolres Garut Jamin Keamanan Dan Ketentraman Perayaan Ibadah Jum’at Agung

Sebarkan artikel ini
Kapolres Garut Jamin Keamanan Dan Ketentraman Perayaan Ibadah Jum’at Agung

LOCUSONLINE.CO, GARUR, – Kapolres Garut Jamin Keamanan. Tanggal 29 Maret merupakan hari libur nasional untuk memperingati Wafat Nya Yesus Kristus, sebelumnya nama hari libur nasional adalah wafat Isa Almasih. Dalam istilah lain hari wafat Nya Yesus Kristus ini juga dikenal dengan sebutan Jum’at Agung oleh umat Kristiani sebangsa dan setanah air di Indonesia.

Dalam rangka memberikan keamanan dan memfasilitasi umat kristiani di Kabupaten Garut menjalankan prosesi Ibadahnya, Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K. M.Si., beserta jajarannya melakukan pemantauan dan pengecekan keamanan ke Gereja Gereja yang ada di Kabupaten Garut. Jum’at pagi (29/03/2024).
[irp]
Bertempat di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Kec. Garut Kota Kabupaten Garut, Yonky bersama jajarannya melakukan pemantaua keamanan kegiatan ibadah Jum’at Agung dengan tema “Paskah Membawa Kemenangan”. Kegiatan ibadah di Gereja GBI tersebut diikuti dengan jemaat sebanyak 150 orang.

Yonky menyebutkan telah menerjunkan personil Polres dan Polsek jajaran Polres Garut selama kegiatan ibadah berlangsung, ia menambahkan tujuannya menyiagakan anggota di sekitar lokasi Gereja yakni untuk memberikan keamanan, kenyamanan dan ketentraman bagi umat Kristiani yang sedang menunaikan ibadahnya.

Demikian informasi tentang “Kapolres Garut Jamin Keamanan Dan Ketentraman Perayaan Ibadah Jum’at Agung” semoga membantu. Ikuti terus berita lainnya di locusonline.co
[irp]
(HM/Al)

IKUTI BERITA LAINNYA DI CHANEL YOUTUBE LOCUSONLINE.CO YA!

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow

Eksplorasi konten lain dari Locus Online

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca