LOCUSONLINE, GARUT – Angka pengangguran terbuka di Kabupaten Garut mencapai 7,3 persen atau sekitar 103 ribu orang angka tersebut naik setiap tahunnya. Penyebab tingginya angka pengangguran dikarenakan lapangan pekerjaan yang terbatas di Kabupaten Garut. Sabtu, 27/ 4/ 2024
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Garut, Muksin, menjelaskan jumlah lapangan pekerjaan di Kabupaten Garut sangat terbatas. Disparitas antara lapangan kerja dan angkatan kerja sekitar 2,3 persen.
“Angkatan kerja di Kabupaten Garut mencapai sekitar 60 ribu lulusan setingkat SLTA setiap tahunnya. Namun, lapangan kerja yang tersedia tidak mampu menyerap semua tenaga kerja tersebut,” jelas Muksin.
Saat ini, angka pengangguran di Kabupaten Garut mencapai 7,3 persen atau sekitar 103 ribu orang. Disnakertrans telah berupaya untuk menekan jumlah pengangguran tersebut. Salah satu upayanya adalah dengan meningkatkan kualitas SDM melalui pelatihan di Balai Latihan Kerja (BLK).
“Hal ini merupakan strategi untuk membantu tenaga kerja dalam mendapatkan pekerjaan, terutama di luar negeri,” ujarnya.
Disnakertrans juga menjalin kerja sama dengan lembaga pelatihan lainnya untuk memperluas peluang mendapatkan pekerjaan. Selain lapangan kerja padat karya seperti kawasan industri, kesempatan kerja di luar negeri juga banyak diminati oleh pencari kerja.
“Oleh karena itu, salah satu cara untuk mendapatkan pekerjaan adalah dengan mencari peluang kerja di luar daerah, termasuk di luar negeri,” tegas Muksin.
Muksin menyebut bahwa negara seperti Jepang, Taiwan, dan beberapa negara di Timur Tengah menjadi tujuan yang menarik bagi pencari kerja. Pada triwulan pertama tahun ini, lebih dari 200 orang telah diberangkatkan untuk bekerja di luar negeri.
Muksin juga menjelaskan bahwa tidak diperlukan keahlian khusus untuk bekerja di luar negeri seperti di Jepang dan Taiwan. Namun, kemampuan berbahasa dan pemahaman budaya menjadi tuntutan yang harus dipenuhi.
Demikian berita mengenai “Angka pengangguran terbuka di Kabupaten Garut” semoga membantu.
Pewarta: suradi
Editor: Red