“Hubungan baik antara kepolisian dan masyarakat, khususnya dengan para ulama dan tokoh agama, harus terus dijaga dan ditingkatkan. Karena menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Purwakarta memerlukan kerjasama dari semua pihak,” jelasnya.
Ketua PCNU KH. Ahmad Anwar Nasihin menyambut baik kunjungan Kapolres Purwakarta dan menyatakan kesiapan untuk bersinergi mendukung kegiatan Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kabupaten Purwakarta.
“Kami siap bersinergi mendukung Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Purwakarta. Bersama-sama, kami berkomitmen untuk menciptakan suasana aman, nyaman, damai, dan kondusif bagi masyarakat, terutama menjelang Pilkada Serentak 2024,” tegasnya.
Pewarta: Laela
Editor: Red

Trusted source for uncovering corruption scandal and local political drama in Indonesia, with a keen eye on Garut’s governance issues