DaerahLampung SelatanPemerintahPeristiwa

Bupati Memberikan Penghargaan Istimewa kepada Polres Lampung Selatan atas Keberhasilan dalam Pemberantasan Narkoba

×

Bupati Memberikan Penghargaan Istimewa kepada Polres Lampung Selatan atas Keberhasilan dalam Pemberantasan Narkoba

Sebarkan artikel ini
Bupati Memberikan Penghargaan Istimewa kepada Polres Lampung Selatan atas Keberhasilan dalam Pemberantasan Narkoba

LOCUSONLINE, LAMPUNG SELATAN – Bupati memberikan penghargaan istimewa kepada Polres Lampung Selatan; Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, memberikan penghargaan istimewa kepada jajaran Polres Lampung Selatan atas dedikasi dan prestasi luar biasa dalam upaya pemberantasan dan pengungkapan kasus narkoba di wilayah hukum Lampung Selatan.

Acara tersebut berlangsung pada Sabtu, 17 Agustus 2024 pukul 08.45 WIB di Stadion Jati Kalianda.

Bupati memberikan penghargaan istimewa kepada Polres Lampung Selatan ini merupakan bentuk apresiasi atas keberhasilan Polres Lampung Selatan dalam mengungkap 96 kasus narkoba dengan melibatkan 141 tersangka.

Barang bukti narkoba yang berhasil disita mencakup 109,23 kg sabu, 248,84 kg ganja, 14.958 butir ekstasi, 2.660 butir Ermin-5, serta serbuk ekstasi seberat 234 gram. Secara total, nilai ekonomis barang bukti tersebut mencapai Rp 114 miliar dan telah menyelamatkan sekitar 520 ribu jiwa.

Penghargaan ini diserahkan secara simbolis oleh Bupati H. Nanang Ermanto kepada perwakilan Polres Lampung Selatan, yang diwakili oleh Kapolres Lampung Selatan AKBP Yusriandi Yusrin, SIK, M.Med.Kom, Kasatresnarkoba Lampung Selatan AKP Ferdo Elfianto, SIK, dan Kanit 1 Narkoba Lampung Selatan IPDA Wahyu Fajar Dinata SS, S.TrK.

Kapolres Lampung Selatan menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat, terutama warga Kabupaten Lampung Selatan dan Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto.

Penghargaan ini merupakan pengakuan atas kerja keras dan dedikasi seluruh anggota Polres Lampung Selatan dalam upaya pemberantasan narkoba di wilayah tersebut.

“Keberhasilan ini adalah hasil kerja sama yang solid antara Polres Lampung Selatan, pemerintah daerah, dan seluruh elemen masyarakat,” ujar Kapolres.

AKBP Yusriandi Yusrin, Kapolres Lampung Selatan, menegaskan bahwa penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi seluruh anggota Polres Lampung Selatan untuk terus meningkatkan kinerja dalam pemberantasan narkoba dan menjaga keamanan serta ketertiban di wilayah hukum Lampung Selatan.

Baca Juga  Pj Bupati Bandung Barat Tidak Cerminkan Seorang Pejabat Sebut Ketua P3A Sukamaju

Pewarta: Ridwansyah

Editor: Red

Ikuti saluran Youtube Locusonline

Scan this QR-code!

scan this barcode
recruitment apr 2024
Artboard 1recruitment
Artboard 2recruitment
Artboard 3recruitment
Artboard 4recruitment
Karir
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Eksplorasi konten lain dari Locus Online

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca