BandungDaerahDesakufeaturedLifestyleNews

Camat Cipeundey Murka, Tumpukan Sampah Pasar Caringin Menggunung di Desa Nangeleng

Kamil Nuryadin
×

Camat Cipeundey Murka, Tumpukan Sampah Pasar Caringin Menggunung di Desa Nangeleng

Sebarkan artikel ini
Tumpukan Sampah Pasar Caringin Menggunung di Desa Nangeleng, Camat Cipeundey, murka saat menyaksikan tumpukan sampah tersebut.
Tumpukan sampah di Desa Nangeleng KBB

“Saya mengatakan kepada yang bersangkutan agar ini di komunikasikan dengan pemerintah Kabupaten Bandung Barat dalam hal ini adalah DPMTSP, DLH, dan dinas-dinas terkait lainnya terkait rencana perusahaan untuk membuat pupuk organik,” ujar Agus.

Agus juga meminta perusahaan untuk membuat proposal tentang kegiatan yang akan dilakukan dan mengirimkan proposal tersebut ke dinas terkait, termasuk DPMTSP, DLH, PUTR, dan Satpol PP.

“Harapan saya, pertama, ada kajian dari dinas-dinas tersebut apakah perusahaan ini dapat melaksanakan kegiatan atau tidak. Kedua, kami dari kewilayahan juga perlu adanya sosialisasi kepada masyarakat tentang rencana yang akan dilakukan oleh perusahaan dan keuntungan-keuntungan atau dampak positif apa yang bisa diterima oleh masyarakat atau pelaku ekonomi masyarakat kaitan dengan adanya kegiatan usaha disini,” pungkasnya.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, pada Kamis (31/10/2024), salah satu aparatur desa mendapatkan informasi bahwa lima truk sampah tengah berada di lokasi dan berusaha mencegah penurunan sampah di areal tersebut. Namun, pada sore hari, sampah-sampah dari kelima truk tersebut telah diturunkan.

Pantauan locusonline, sampah-sampah yang berasal dari Pasar Cicaringin tersebut tidak hanya menumpuk, tetapi juga diduga kuat akan dibuang ke tebing yang berada di lahan tersebut.

Lokasi yang diduga menjadi tempat pembuangan sampah ilegal tersebut berjarak hanya sekitar 4 km dari TPAS Sarimukti, tempat pembuangan resmi dari 4 Kota/Kabupaten di Provinsi Jawa Barat.

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Bergabunglah dengan Tim Jurnalis Kami!

Apakah kamu memiliki passion dalam menulis dan melaporkan berita? Inilah kesempatan emas untuk bergabung dengan situs berita terkemuka kami! Locusonline mencari wartawan berbakat yang siap untuk mengeksplorasi, melaporkan, dan menyampaikan berita terkini dengan akurat dan menarik.

Daftar

🔗 Tunggu apa lagi!

Daftar sekarang dan jadilah bagian dari tim kami!

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow