LOCUSONLINE, BANDUNG BARAT – Sebanyak 98 petugas Kelompok Pantia Pemungutan Suara (KPPS) di Desa Nangeleng, Kecamatan Cipeundeuy, dilantik oleh Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Nangeleng, Yedi Supiandi, di GOR Desa Nangeleng, Kamis (7/11/2024). Pelantikan ini dihadiri oleh Muspika Kecamatan Cipeundeuy, Kepala Desa Nangeleng, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dan Panitia Pengawas Kecamatan (PPK).
Usai pelantikan, 98 petugas KPPS langsung mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) yang diberikan oleh PPS Desa Nangeleng.
Ketua PPS Desa Nangeleng, Yedi Supiandi, mengatakan bahwa pelantikan ini merupakan salah satu tahapan penting dalam Pilkada 2024. Ia berharap 98 anggota KPPS Desa Nangeleng dapat melaksanakan tugas dan kewajiban semaksimal mungkin untuk mensukseskan tahapan Pilkada, khususnya di wilayah Desa Nangeleng.
“Laksanakan tugas dan kewajiban sesuai aturan perintah perundang-undangan yang berlaku. Menjaga kejujuran, intregitas, kemandirian, dan juga tentu saja menjaga fleksibilitas. Disini sangat dituntut sekali kemandirian itu tanpa ada interfensi dari siapapun. Intinya kami ingin salah satunya Bimtek ini adalah memberikan arahan kepada anggota KPPS untuk bisa bertugas semaksimal mungkin mensukseskan tahapan Pilkada khususnya di wilayah Desa Nangeleng,” ungkapnya usai acara.
Yedi menjelaskan bahwa Bimtek dilakukan karena hampir 75% anggota KPPS merupakan wajah lama dan sekitar 25% wajah baru. Selain itu, ada sedikit perubahan antara Pilkada 2024 dengan Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) sebelumnya.
“Nah oleh sebab itu untuk lebih mematangkan kami akan melakukan Bimtek terkait teknis pelaksanaan. Kalau yang sudah, mungkin untuk mengingat-ingat kembali ataupun yang nanti ada yang baru kita kasih masukan juga. karena juga pada Pilkada tahun ini sama masih kita menggunakan aplikasi Sirekap dan itu mungkin akan kita langsung praktekan kepada KPPS untuk simulasi penghitungan suara dan juga penggunaan aplikasi Sirekap,” paparnya.
Yedi menyampaikan terima kasih kepada Muspika Kecamatan Cipeundeuy, PPK Cipeundeuy, Kepala Desa, BPD, dan Camat Cipeundeuy yang telah hadir pada acara ini.
Pewarta: Kamil
Editor: Bhegin