Didi menjelaskan bahwa para CPMI asal Purwakarta yang telah mengikuti pelatihan ini dapat diberangkatkan minimal 6 bulan setelah pelatihan. “Mereka sudah mempunyai bekal keahlian yang mumpuni dan bermanfaat di negara tujuan,” ujarnya.
Berdasarkan data BPS pada tahun 2023, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Purwakarta sebesar 7,72 persen, menurun dari 2022 sebesar 8,75 persen. Di tahun 2023, terdapat 40.099 orang data pengangguran, turun 1,13 persen dari tahun 2022 sebanyak 41.287 orang. Kemudian untuk angkatan kerja di tahun 2023 sebanyak 519.389, naik dari tahun 2022 sebanyak 472.075 orang.
Pewarta: Laela
Editor: Bhegin
