LOCUSONLINE, BANDUNG BARAT – Camat Cipeundeuy, Agus Ganjar, membuka Festival Olahraga Tradisional Tingkat Kecamatan Cipeundeuy Tahun 2025 di Lapangan Kecamatan Cipeundeuy, Minggu (2/2/2025).
Kegiatan yang diinisiasi oleh Komunitas Olahraga Tradisional Kecamatan Cipeundeuy “Sekeseler Ki Sunda” ini diikuti oleh 700 peserta dari berbagai kalangan, mulai dari SD, SMP, SMA/sederajat hingga umum. Festival ini bertujuan untuk melestarikan budaya melalui permainan dan olahraga tradisional.
Festival ini mendapat dukungan dari Forkopimcam Kecamatan Cipeundeuy, pemerintah desa, TP PKK se-Kecamatan Cipeundeuy, kepala UPT dinas dan instansi tingkat kecamatan, para kepala sekolah, serta ketua PGRI Kecamatan Cipeundeuy.
Camat Cipeundeuy, Agus Ganjar, mengatakan bahwa melestarikan kaulinan barudak dan olahraga tradisional yang ada di Kecamatan Cipeundeuy menjadi tujuan utama dalam kegiatan kali ini.
“Ini merupakan warisan budaya Ki Sunda yang Alhamdulillah oleh Komunitas Olahraga Tradisional Kecamatan Cipeundeuy di bawah Ketua Bapak Wili Bahtiar, bersama-sama dengan pelaku seni dan budaya, berupaya untuk melestarikan kaulinan dan olahraga tradisional,” ungkap Camat Cipeundeuy, Agus Ganjar.
Sambutan yang sangat baik dari masyarakat serta dukungan dari seluruh stakeholder yang ada di Kecamatan Cipeundeuy, menurut Agus, menambah semarak kegiatan dalam upaya melestarikan budaya ini.
