DaerahInfrastrukturLampung SelatanLifestyleParlemen

DPRD Lampung Selatan Kawal Aspirasi Warga Desa Kalirejo, PLN Segera Survei Pemasangan Listrik

Ridwansyah Yusuf
×

DPRD Lampung Selatan Kawal Aspirasi Warga Desa Kalirejo, PLN Segera Survei Pemasangan Listrik

Sebarkan artikel ini
DPRD Lampung Selatan Kawal Aspirasi Warga Desa Kalirejo, PLN Segera Survei Pemasangan Listrik di Dusun Karang Jaya dan Dusun Kaliliak 4.
Ketua Komisi III DPRD lamsel Tinjau Pemasangan Kabel Listri di Dusun Karang Jaya, Kalianda, Lamsel

LOCUSONLINE, LAMPUNG SELATAN – DPRD Lampung Selatan Kawal Aspirasi Warga: Ketua Komisi III DPRD Lampung Selatan, Yuti Rama Yanti, bergerak cepat menindaklanjuti keluhan warga Desa Kalirejo, Kecamatan Palas, terkait kebutuhan pemasangan kabel dan gardu listrik di Dusun Karang Jaya dan Dusun Kaliliak 4 area persawahan. Selasa, 25 Februari 2025

Yuti, bersama Kepala Bagian Sumber Daya Alam, Lutfi Ari Kurniawan RI, Camat Palas Surhayanah, S.Pd, Kepala Desa Kalirejo, Budiyono, dan TL Teknik PLN ULP Kalianda, Wanson, mendampingi PLN dalam survei pemasangan kabel listrik dan gardu listrik di Desa Kalirejo.

“Hari ini kami mendampingi PLN dalam survei pemasangan kabel listrik dan gardu listrik di Desa Kalirejo. Sebelumnya, masyarakat menyampaikan aspirasi terkait kebutuhan listrik, dan alhamdulillah, setelah proposal diajukan, PLN menanggapinya dengan baik,” ujar Yuti.

Baca Juga :

Nur Arifin, Anggota DPRD Lamsel, Hadiri Pelantikan Rektor Universitas Muhammadiyah Kalianda

Yuti menjelaskan bahwa survei ini merupakan tahap awal sebelum pelaksanaan pemasangan jaringan listrik di dua dusun tersebut. “Ini survei pertama, nanti akan ada survei kedua bersama tim PLN. Mudah-mudahan segera terealisasi,” tambahnya.

TL Teknik PLN ULP Kalianda, Wanson, menyatakan pihaknya telah melakukan pemetaan kebutuhan listrik di wilayah tersebut. “Kami sudah melakukan survei pertama dan mendata kebutuhan pemasangan kabel serta gardu listrik. Kami usahakan secepatnya terealisasi,” ujarnya.

Kepala Desa Kalirejo, Budiyono, mengucapkan terima kasih kepada DPRD Lampung Selatan dan PLN atas respons cepat terhadap aspirasi warga. “Saya mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih banyak kepada Ibu Yuti Rama Yanti dan pihak PLN yang telah membantu. Sejak tiang listrik dipasang pada 2019, baru kali ini kami mendapatkan perhatian khusus seperti ini,” ungkap Budiyono.

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Bergabunglah dengan Tim Jurnalis Kami!

Apakah kamu memiliki passion dalam menulis dan melaporkan berita? Inilah kesempatan emas untuk bergabung dengan situs berita terkemuka kami! Locusonline mencari wartawan berbakat yang siap untuk mengeksplorasi, melaporkan, dan menyampaikan berita terkini dengan akurat dan menarik.

Daftar

🔗 Tunggu apa lagi!

Daftar sekarang dan jadilah bagian dari tim kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow