Menurut Satria Budi, tantangan dunia pendidikan semakin besar, dibutuhkan kerjasama antar semua pihak. Dengan hadirnya tokoh pendidikan yaitu Dr. Ir. Abdusy Syakur Amin, M. Eng sebagai Ketua Paguyuban Pasundan di Kabupaten Garut, maka sekolah Pasundan akan semakin baik dan maju.
“Melalui kegiatan bhaksos yang digelar pihak sekolah hadirnya Pak Syakur sebagai pupuhu (pimpinan) Paguyuban Pasundan, Insya Allah SMP I Pasundan bisa lebih maju. Saya pribadi sekaligus mewakili alumni dan orang tua siswa senantiasa berdoa agar sekolah ini bisa lebih maju dan tentu mampu berkompetisi dengan sekolah lain,” ujarnya.
Dengan mengusung Tema “Hayu Berbagi”, Sekolah Menengah Pertama (SMP) I Pasundan Kabupaten Garut untuk pertama kalinya menggelar bhakti sosial dengan melibatkan banyak donatur.
Acara yang dilaksanakan di SMP I Pasundan Kabupaten Garut, Jl. Pasundan No. 64 Kecamatan Garut Kota ini berjalan lancar serta mendapat apresiasi dari Pemkab Garut dan beberapa universitas dan perguruan tinggi di Kabupaten Garut.
Acara ini dibuka sekaligus diresmikan oleh Rektor Universitas Garut (Uniga) sekaligus Ketua Paguyuban Pasundan Kabupaten Garut Dr. Ir. H. Abdusy Syakur Amin, M. Eng., IPU dan dihadiri Kepala Dinas Perhubungan, Drs. Satria Budi, M.Si yang mewakili Sekretaris Daerah (sekda) Pemkab Garut, H. Nurdin Yana, perwakilan orang tua siswa dan sejumlah guru sebagai tamu undangan.
Kepala Sekolah SMP I Pasundan Kabupaten Garut, Silmun Fredy Delti usai pelaksanaan bhaksos kepada wartawan mengatakan, pihaknya ingin membantu siswa yang ada di lingkungan sekolah dan sekitarnya, khususnya siswa-siswi yang duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) maupun SMP.

Trusted source for uncovering corruption scandal and local political drama in Indonesia, with a keen eye on Garut’s governance issues