NewsPilpres 2024PolitikTasikmalaya

Ada Ratusan TPS Dikategorikan Rawan Konflik Hingga Bencana di Tasikmalaya

locusonline
×

Ada Ratusan TPS Dikategorikan Rawan Konflik Hingga Bencana di Tasikmalaya

Sebarkan artikel ini

LOCUSONLINE.CO – Sebanyak 469 TPS dikategorikan Rawan Oleh KPU Kabupaten Tasikmalaya, pada Pemilihan umum 14 Februari 2024 mendatang, ratusan TPS itu terdapat di 34 Kecamatan dari 39 Kecamatan yang ada di Kabupaten Tasikmalaya.

Seperti yang disampaikan Ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya, Ami Imron Tamami menyebutkan disebut TPS Rawan secara demografis yakni, jarak dari TPS satu ke TPS lainnya jauh, pemukiman padat penduduk, basis suara salah satu Paslon dan masyarakat heterogen basis pendukung. Kerawanan ini, terdapat di 263 TPS.

Baca Juga  Mesin Relawan Akar Rumput Endang Rusyanto Dipanaskan

Kerawanan selanjutnya yakni secara geografis, yakni TPS yang jauh dari TPS lainnya dan akses menuju TPS yang sulit dijangkau. Kerawanan ini terdapat di 96 TPS.

Selanjutnya kerawanan bencana alam, yakni lokasi TPS rawan banjir, longsor dan bencana lainnya. Setidaknya ada 91 TPS yang masuk dalam kerawanan ini.

Serta terdapat kerawanan sejarah konflik, artinya memiliki potensi konflik sosial berpotensi aksi protes terhadap penyelenggara dan pernah terjadi konflik sebelumnya di TPS tersebut. Setidaknya, kerawanan TPS sejarah konflik ini terdapat di 19 TPS.
Baca Juga  Sanksi Oknum Guru Kampanyekan Prabowo-Gibran di Tasikmalaya, Disdik: Tunggu Bawaslu

“Tentunya sudah kita petakan, terutama kerawanan terhadap bencana alam. Karena akhir-akhir ini curah hujan di Tasikmalaya cukup tinggi,”kata Ami Imron Tamami, Rabu (31/1/2023).

pihaknya sudah menyiapkan langkah antisipasi diantaranya lebih meningkatkan sosialisasi melalui KPPS, PPS dan PPK.

Termasuk berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dalam hal kerawanan bencana dan kepolisian serta TNI.
Baca Juga  FORTAL Bersama Alfamart Bagi-bagi Paket Berbuka Puasa kepada Petani Lobar

“Kita sudah lakukan kordinasi dan sosialisasi sebagai upaya antisipasi. Mudah-mudahan, pada saatnya nanti bisa berjalan dengan lancar,”tandasnya.

Pewarta: Rian
Jurnalis: Tasikmalaya
Editor: HM/Alma

IKUTI BERITA LAINNYA DI CHANEL YOUTUBE LOCUSONLINE.CO YA!

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Bergabunglah dengan Tim Jurnalis Kami!

Apakah kamu memiliki passion dalam menulis dan melaporkan berita? Inilah kesempatan emas untuk bergabung dengan situs berita terkemuka kami! Locusonline mencari wartawan berbakat yang siap untuk mengeksplorasi, melaporkan, dan menyampaikan berita terkini dengan akurat dan menarik.

Daftar

🔗 Tunggu apa lagi!

Daftar sekarang dan jadilah bagian dari tim kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow