BandungNewsPemerintahPeristiwa

Material Longsor Tutup Total Jl. Kolmas Bandung Barat

locusonline
×

Material Longsor Tutup Total Jl. Kolmas Bandung Barat

Sebarkan artikel ini

LOCUSONLINE.CO – Plt Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bandung Barat (KBB) Asep Sehabudin membenarkan, kejadian longsor di Jalan Kolonel Masturi atau Kolmas tepatnya  Kampung Kondang, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB), pada Selasa 6 Februari 2024 sekira pukul 17.00 wib.

Akibat kejadian tersebut Jalan utama penghubung Kecamatan Cisarua menuju Lembang ini tertutup total material longsor berupa bongkahan tanah dan pohon besar. 

Baca Juga  Kasi Intel Kejari Garut Jaya Sitompul, SH., MH Jadi Angin Segar Tegaknya Hukum di Kabupaten Garut

“Ya (longsor) di jalan Kolmas dekat Curug Pelangi,” ungkapnya. 

Ia mengingatkan masyarakat yang mau menuju Lembang atau Cisarua melalui Jalan Kolonel Masturi diharap menempuh jalan alternatif via Istana Bunga atau CIC. 

“Pengendara harus lewat dulu Istana Bunga atau CIC,” kata Asep.
Baca Juga  Boom Esports Jawarai PUBG Mobile Southeast Asia 2024 Harumkan Indonesia

Aparat gabungan bersama masyarakat setempat, kata dia, langsung terjun melakukan evakuasi. Petugas fokus membersihkan lumpur dengan alat berat serta memotong pohon dengan gergaji mesin. 

Dirinya mengimbau masyarakat Bandung Barat tetap waspada terkait potensi bencana hidrometeorologi atau cuaca ekstrem seperti longsor, banjir, dan angin kencang.
Baca Juga  Terbongkar, Tujuh Cabang BIJ Patungan Untuk Dana Inbreng DPRD Totalnya Rp. 210 Juta?

“Masyarakat tetap waspada. Apalagi sekarang masuk musim hujan,” tandasnya.(*)

LOCUS BANDUNG BARAT
Kamil
Editor: HM/Alma

IKUTI BERITA LAINNYA DI CHANEL YOUTUBE LOCUSONLINE.CO YA!

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Bergabunglah dengan Tim Jurnalis Kami!

Apakah kamu memiliki passion dalam menulis dan melaporkan berita? Inilah kesempatan emas untuk bergabung dengan situs berita terkemuka kami! Locusonline mencari wartawan berbakat yang siap untuk mengeksplorasi, melaporkan, dan menyampaikan berita terkini dengan akurat dan menarik.

Daftar

🔗 Tunggu apa lagi!

Daftar sekarang dan jadilah bagian dari tim kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow