NasionalNewsPemerintahPolitik

Gubernur, Bupati dan Walikota Diminta Mendagri Kendalikan Pangan Agar Terjangkau Masyarakat

×

Gubernur, Bupati dan Walikota Diminta Mendagri Kendalikan Pangan Agar Terjangkau Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Mendagri

LOCUSONLINE, JAKARTA – Dalam Rapat Koordinasi Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Puasa dan Idul Fitri 1445 Hijriah di Jakarta pada hari Senin, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian meminta kepada seluruh gubernur untuk segera melakukan pengendalian pangan agar dapat terjangkau oleh masyarakat menjelang Ramadhan dan Idul Fitri 1445 Hijriah. Selasa, 5/ 3/ 2024

Tito menginstruksikan para gubernur untuk mengendalikan inflasi di daerah masing-masing sesuai dengan permasalahan yang ada di wilayah tersebut. Ia juga meminta para gubernur untuk menjaga harga pangan setelah mengikuti rapat koordinasi yang diinisiasi oleh Badan Pangan Nasional (Bapanas). Tujuan dari pengendalian ini adalah untuk menekan inflasi yang ditargetkan mencapai 2,5 persen pada tahun 2024.Iklan Layanan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Garut

“Para gubernur sebagai Ketua Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) harus memastikan ketersediaan pangan dan keterjangkauan harga bagi masyarakat begitupula  bupati dan wali kota di seluruh Indonesia agar melakukan pengendalian pangan dengan berkoordinasi dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di wilayah masing-masing,” pinta Tito.

Rapat koordinasi ini dihadiri oleh perwakilan dari berbagai kementerian dan lembaga, pengusaha di bidang pangan, serta pihak terkait lainnya. Tujuannya adalah untuk mewujudkan pangan yang terjangkau bagi masyarakat menjelang HBKN Idul Fitri 1445 Hijriah.

Baca Juga: 

Editor: Red

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow

Eksplorasi konten lain dari Locus Online

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca