LOCUSONLINE, GARUT – PT Changsin Akan Didemo. Karyawan PT. Shinhwa sekaligus koordinator aksi, Yudhi Iswahyudi mendatangi Unit Intelkam Polres Kabupaten Garut, Jawa Barat. Rabu, 27/ 3/ 2024
Yudhi mengungkapkan tujuan kedatangannya adalah untuk memberikan surat pemberitahuan bahwa pada hari Selasa, 2 April 2024, akan dilakukan aksi demonstrasi terhadap PT. Nike Changshin Garut.
“Alhamdulillah, surat pemberitahuan aksi tersebut diterima oleh admin Unit Intelkam Polres Garut,” ungkap Yudhi.
Sebelumnya, pada bulan Desember 2023, PT. Shinhwa berencana melakukan aksi terhadap Nike Changshin Leles, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Namun, berbagai pertimbangan lain membuat perusahaan menunda rencana tersebut.
“Pimpinan perusahaan kami sebenarnya tidak ingin melakukan aksi demonstrasi ini. Kami masih menunggu kabar dari Changshin, apakah masalah ini bisa diselesaikan secara baik-baik,” kata Yudhi.
Aksi ini dilatarbelakangi oleh keterlambatan PT. Nike Changshin dalam melunasi pembayaran kepada PT. Shinhwa Techno Plant sejak bulan September 2022. Menurut Yudhi, Shinhwa masih mengerjakan proyek tersebut hingga pertengahan tahun 2023.
“Ketika kami mengajukan opname pembayaran untuk progres yang sudah selesai, pihak Nike Changshin memberikan respon yang kurang baik. Bahkan, komunikasi antara kedua pihak sudah terputus,” jelas Yudhi.
Yudhi menegaskan bahwa tuntutan dari perusahaan mereka hanyalah pertanggungjawaban dari PT. Changshin Nike Garut terhadap sisa pembayaran proyek.
“Manajemen PT. Nike Changshin Garut sudah memberikan sikap yang berbeda kepada kami, PT. Shinhwa Techno Plant. Setiap kali kami datang untuk mengecek, alat-alat kerja kami yang masih ada di dalam lingkungan pabrik Nike Changshin ditahan dan kami tidak diizinkan masuk ke area pabrik,” ungkap Yudhi.
Oleh karena itu, Yudhi menegaskan akan melakukan aksi demonstrasi terhadap PT. Nike Changshin, karena mereka tidak menunjukkan itikad baik untuk menyelesaikan masalah ini, tutup Yudhi.
Pewarta: Roni
Editor: Red