DaerahJawa BaratNewsPendidikan

Jalan Berlumpur 15 Tahun, Pelajar di Indramayu Lepas Sepatu dan Gantung di Leher saat Berangkat Sekolah

bhegins
×

Jalan Berlumpur 15 Tahun, Pelajar di Indramayu Lepas Sepatu dan Gantung di Leher saat Berangkat Sekolah

Sebarkan artikel ini
Jalan Berlumpur 15 Tahun Pelajar di Indramayu Lepas Sepatu
SISWA KALUNGAN SEPATU - Tangkapan layar video anak-anak berangkat sekolah lewati jalanan rusak penuh lumpur di Blok Empang Desa Eretan Wetan, Kecamatan Kandanghaur, Indramayu. Ternyata jalan rusak sudah berlangsung selama 15 tahun dan tak kunjung diperbaiki.
tempat.co

LOCUSONLINE, BANDUNG – Jalan Berlumpur 15 Tahun: Video yang memperlihatkan sejumlah pelajar berjalan tanpa alas kaki di jalanan berlumpur menuju sekolah viral di media sosial. Dalam video tersebut, tampak anak-anak mencingking rok seragam mereka agar tak terkena lumpur, sementara sepatu digantungkan di leher. Rabu, 14 Mei 2025

Para pelajar itu sempat menyapa Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, sembari mengeluhkan kondisi jalan yang menjadi satu-satunya akses menuju sekolah mereka. Jalan tersebut telah rusak dan berlumpur selama lebih dari 15 tahun tanpa perbaikan berarti.

“Pak Dedi, bukankah ini negeri merdeka? Tolong bantu kami agar bisa merasakan indahnya kemerdekaan,” ucap salah satu siswi dalam video tersebut, yang dilansir Minggu (11/5/2025).

Video tersebut sengaja dibuat sebagai bentuk aspirasi warga Blok Empang, Desa Eretan Wetan, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, yang merasa terabaikan. Wilayah tersebut dikelilingi tambak dan sulit dijangkau, menyebabkan akses jalan menjadi kendala utama bagi pelajar dan warga.

Warga setempat, Supriyanto (40), mengatakan bahwa pengajuan perbaikan jalan telah disampaikan berulang kali ke pemerintah desa dan kabupaten, namun belum ada tindak lanjut.

“Sudah dua tahun sejak pengajuan terakhir. Warga akhirnya hanya bisa melakukan perbaikan seadanya lewat iuran sukarela,” ujarnya.

Iuran yang dikumpulkan bervariasi, mulai dari Rp5 ribu hingga Rp100 ribu per orang. Dana itu digunakan untuk menambal kerusakan jalan, meski sifatnya hanya sementara.

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Bergabunglah dengan Tim Jurnalis Kami!

Apakah kamu memiliki passion dalam menulis dan melaporkan berita? Inilah kesempatan emas untuk bergabung dengan situs berita terkemuka kami! Locusonline mencari wartawan berbakat yang siap untuk mengeksplorasi, melaporkan, dan menyampaikan berita terkini dengan akurat dan menarik.

Daftar

🔗 Tunggu apa lagi!

Daftar sekarang dan jadilah bagian dari tim kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow