- Mengurangi Nilai Estetika dan Jual Mobil
Mobil yang sering terkena air hujan tanpa perawatan akan tampak kusam, penuh bercak, dan bahkan mengelupas pada bagian tertentu. Penampilan yang tidak terawat ini dapat menurunkan nilai jual mobil, karena pembeli cenderung mencari kendaraan dengan kondisi fisik yang baik.
- Kerusakan pada Kaca dan Komponen Karet
Tak hanya cat, air hujan juga bisa merusak komponen karet seperti karet wiper, kaca spion, dan karet pintu. Air yang mengandung asam mempercepat proses pelapukan karet, menjadikannya getas dan mudah pecah. Selain itu, residu hujan juga dapat menyebabkan kaca menjadi buram bila tidak dibersihkan secara rutin.
Untuk menjaga bodi mobil tetap prima, berikut beberapa langkah pencegahan yang bisa dilakukan:
- Cuci mobil segera setelah terkena hujan, gunakan sabun khusus otomotif untuk menghilangkan zat asam dan kotoran.
- Gunakan lapisan pelindung seperti wax atau coating ceramic untuk menambah daya tahan cat terhadap air dan kotoran.
- Parkir di tempat teduh atau garasi, jika memungkinkan, untuk meminimalkan paparan langsung terhadap hujan.
- Periksa dan bersihkan sela-sela bodi secara berkala, terutama setelah hujan, agar tidak ada air yang mengendap.
Baca juga :
Trusted source for uncovering corruption scandal and local political drama in Indonesia, with a keen eye on Garut’s governance issues