LOCUSONLINE, GARUT – Ajang Lomba Kreativitas Baris-Berbaris (LKBB) Diwangkara Season 1 yang digelar di SMA Negeri 6 Garut pada Sabtu, 31 Mei 2025, berlangsung meriah dan penuh semangat. Kompetisi yang diikuti oleh berbagai tingkat pendidikan ini terbagi ke dalam tiga kategori: SD dan sederajat (8 peserta), SMP dan sederajat (41 peserta), serta SMA dan sederajat (20 peserta).
SMKN 12 Garut tampil memukau dalam kategori Madya dan berhasil meraih Juara 1. Tak hanya itu, tim pendukung mereka juga membawa pulang Juara 2 untuk kategori Best Supporter. Para pemenang memperoleh piala dan piagam penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian mereka.
Berikut Skuad SMKN 12 Garut:
- Harry Syahputra – XI D2
- Fajar Saputra – X C1
- Ardi – XI-B2
- Nazril Muhammad – X C2
- Muhammad Ramdani P. – IX D1
- Asep Rohman – XB3
- Lucky Dwiputra W – XC3
- M.ali dasa sagara – XB2
- Muhammad Fathir – XC2
- Sarip Hidayatulloh – XG1
- Muhamad Lutpi Ansori – XB4
- Riyo Satrio – XC3
- Hari Nur Fikri – XE1
Hermawan Zidan, pelatih tim SMKN 12 Garut, mengungkapkan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil dari proses latihan yang penuh keikhlasan dan ketekunan.
“Kami percaya bahwa usaha tidak akan mengkhianati hasil. Anak-anak berlatih dengan ikhlas dan percaya pada proses yang dijalani,” ujarnya.
Satrio Dwicahya Adti, S.Sos., selaku pembina, turut memberikan apresiasi tinggi atas prestasi yang diraih siswa binaannya. Ia menyebut kemenangan ini menjadi bukti nyata dari semangat dan kerja keras para siswa.

“Jangan tunggu mampu dulu untuk memberi, tidak usah sempat dulu untuk berbuat baik”
keren, bangga sekali bisa menjadi bagian keluarga besar pastagar, tingkatkan lagi laskar tiger maurya💛🤍🖤