ArtikelDaerahGarutJawa BaratNews

Bupati Datang ke Diskominfo, Komunikasi Diperiksa, Realisasi Masih Loading

bhegins
×

Bupati Datang ke Diskominfo, Komunikasi Diperiksa, Realisasi Masih Loading

Sebarkan artikel ini
Kunker Bugar
Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, kunjungi kerja ke Kantor Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Garut, yang bertempat di Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Selasa (13/1/2026).

“Kunjungan Bupati diharapkan memantik perubahan di tubuh Diskominfo Kabupaten Garut dari sekadar pengelola dokumentasi kegiatan menjadi aktor strategis komunikasi publik. Sebab di era digital, yang lambat bukan hanya sinyal, tapi juga kepercayaan publik jika informasi terus tertinggal.”

LOCUSONLINE, GARUT – Bupati Garut Abdusy Syakur Amin melakukan kunjungan kerja ke Kantor Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Garut, Selasa (13/1/2026). Lokasinya di Jalan Pembangunan, Tarogong Kidul nama jalan yang terdengar optimistis, meski komunikasi pembangunan kerap masih terdengar sayup-sayup.

tempat.co

Kunjungan tersebut, menurut Bupati, bertujuan memantau langsung kinerja sekaligus mempertegas tugas pokok dan fungsi (tupoksi) Diskominfo. Dengan kata lain, memastikan dinas yang bertugas mengurus informasi tidak sekadar rajin memotret kegiatan, tapi juga paham apa yang sebenarnya perlu disampaikan ke publik.

“Saya sengaja datang ke sini untuk memberikan gambaran apa sih yang bisa diharapkan dari dinas ini,” ujar Abdusy Syakur Amin di hadapan jajaran pegawai Diskominfo Garut.

Pernyataan itu terdengar sederhana, namun menyimpan pesan tegas: selama ini, ekspektasi masyarakat terhadap Diskominfo tampaknya belum sepenuhnya bertemu dengan kenyataan di lapangan. Informasi pembangunan kerap hadir terlambat, minim konteks, atau sekadar berhenti di poster dan rilis seremonial.

Baca Juga : Hutan Digusur, Monyet Turun Gunung: Warga Cisurupan Jadi “Santapan” Dampak Alih Fungsi Lahan

Bupati menekankan bahwa struktur dan fungsi Diskominfo harus selaras dengan harapan masyarakat yang ia temui langsung. Inovasi, kata dia, bukan sekadar istilah presentasi, melainkan harus menjelma manfaat nyata menjadi jembatan informasi antara pemerintah daerah dan warga, bukan sekadar etalase kegiatan pejabat.

Tinggalkan Balasan

banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow