BandungDaerahEdukasi/TipsLifestyle

Camat Padalarang Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Pilkada Bandung Barat, Tekankan Netralitas Jajaran Desa

×

Camat Padalarang Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Pilkada Bandung Barat, Tekankan Netralitas Jajaran Desa

Sebarkan artikel ini
Camat Padalarang Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Pilkada
Camat Padalarang, Agus Achmad Setiawan,

LOCUSONLINE, BANDUNG BARAT – Camat Padalarang Ajak Masyarakat: Camat Padalarang, Agus Achmad Setiawan, mengajak partisipasi masyarakat dan jajaran pemerintah desa untuk mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 yang kondusif, aman, dan lancar.

“Dalam setiap kesempatan apapun saya selaku camat Padalarang sudah sering menyampaikan terutama ke seluruh jajaran pemerintah desa untuk mensukseskan Pilkada Kabupaten Bandung Barat yang akan dilaksanakan nanti pada 27 November 2024. Saya berharap perjalanan Pilkada di Kecamatan Padalarang ini berjalan aman sukses tanpa ekses,” ungkap Camat Padalarang ajak Masyarakat saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (2/10/2024).

Agus menekankan bahwa perbedaan pilihan dan dukungan dalam pesta demokrasi adalah hal yang wajar. Ia mengharapkan masyarakat untuk menjalankan Pilkada sesuai dengan keyakinan mereka dalam memilih para calon bupati Bandung Barat.

“Saya yakin para calon bupati dan wakil bupati ini merupakan orang-terbaik dari yang baik. Saya berharap semua elemen masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan yang akan dilaksanakan pada hari Rabu 27 November,” jelasnya.

Agus mengingatkan kepala desa dan jajarannya di 10 desa di Kecamatan Padalarang untuk menjaga netralitas dalam gelaran Pilkada 2024.

“Kepala Desa sendiri himbauan sudah diberikan oleh pemerintah daerah sudah disampaikan, serta dalam setiap kegiatan bersama desa saya sering menitip pesan kepada kepala desa dan jajaran sesuai arahan PJ. Bupati untuk serta mensukseskan dan tidak ikut serta secara langsung untuk mendukung salah satu calon dan harus mengedepankan netralitas di Pilkada ini,” ujarnya.

Agus menyatakan bahwa situasi dan kondisi persiapan Pilkada di Kecamatan Padalarang aman dan kondusif. Ia menjelaskan bahwa pihaknya dan Forum Kordinasi Kecamatan bersama Kapolsek dan Danramil terus memantau para penyelenggara di wilayah baik PPK maupun Panwas.

“Kami dan pihak Forum Kordinasi Kecamatan bersama Kapolsek, Danramil terus memantau para penyelenggara di kewilayahan baik PPK maupun Panwas, kita selalu berkomunikasi berkoordinasi untuk terciptanya kondisi yang baik sampai nanti pada pelaksanaan,” pungkasnya.

Pewarta: Kamil

Editor: Bhegin

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow

Eksplorasi konten lain dari Locus Online

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca