DaerahJawa BaratNews

Atasi Kekeringan, Pemkab Garut Cari Sumber Mata Air Permanen Untuk Kebutuhan Masyarakat

×

Atasi Kekeringan, Pemkab Garut Cari Sumber Mata Air Permanen Untuk Kebutuhan Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Bencana Kekeringan Pemkab Garut Cari Sumber Mata Air Permanen

LOCUSONLINE – Atasi Kekeringan. Hadapi kekeringan akibat kemarau panjang pemerintah Kabupaten Garut, Jawa Barat mencari sumber air untuk dilakukan pengeboran maupun pipanisasi sebagai solusi permanen memenuhi kebutuhan air bersih bagi masyarakat.

“Kalau ada sumber air baik bor atau pun pipanisasi ya itu dilakukan oleh kita oleh pemerintah daerah,” kata Wakil Bupati Garut Helmi Budiman di Posko Komando Tanggap Darurat Bencana Kekeringan, Garut, Sabtu.

Ia menuturkan Pemkab Garut sudah menetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Kekeringan untuk 19 dari 42 kecamatan sampai 24 September 2023.

Selama ditetapkan status tersebut, kata dia, pemerintah daerah melakukan langkah mendistribusikan air bersih untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang dilanda kekeringan, kemudian melakukan pipanisasi dari sumber mata air yang ada.

Ia menyampaikan dalam menanggulangi bencana kekeringan perlu adanya dua solusi yakni solusi permanen dengan mencari sumber air untuk dilakukan pengeboran dan pipanisasi, kemudian solusi sementara yang saat ini sudah dilakukan dengan mendistribusikan air ke masyarakat.

“Kita kebanyakan adalah mensuplai air melalui tangki kita berikan, kemudian kita siapkan di lokasi torn ya, kemudian dibagikan kepada masyarakat,” kata Helmi.

Terkait solusi permanen saat ini, kata dia, belum menemukan titik sumber air yang bisa memenuhi kebutuhan air masyarakat di daerah terdampak kekeringan.

Ia mengimbau masyarakat untuk tetap tenang di tengah musim kemarau karena pemerintah sedang berupaya dan memastikan air bersih terus dipasok untuk memenuhi kebutuhan masyarakat sehari-hari.

Helmi juga mengapresiasi masyarakat yang secara gotong royong membuat sumur bor, dan diharapkan masyarakat bisa mencari keberadaan sumber air untuk selanjutnya dilakukan pipanisasi memenuhi kebutuhan air masyarakat sekitar.

“Kita harapkan adalah paling tidak masyarakat memberikan informasi keberadaan sumber-sumber air yang bisa kita alirkan,” tandasnya. (*)

Baca Juga  Inspektorat Kabupaten Garut Audit dan Evaluasi Dana Desa di Kecamatan Pangatikan

(Antara)

Editor: Al

Ikuti saluran Youtube Locusonline

Scan this QR-code!

scan this barcode
recruitment apr 2024
Artboard 1recruitment
Artboard 2recruitment
Artboard 3recruitment
Artboard 4recruitment
Karir
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Eksplorasi konten lain dari Locus Online

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca