LOCUSONLINE, GARUT – Tingginya minat masyarakat untuk mengunjungi objek wisata pantai dan pemandian air panas Darajat, membuat jalan Samarang selalu ramai terutama saat liburan Lebaran, di mana jalan Samarang terpantau padat oleh kendaraan roda empat maupun roda dua. Jumat, 12/ 4/ 2024
Jalan Samarang merupakan salah satu jalur utama menuju ke pantai-pantai di selatan Garut, seperti pantai Sayang Heulang, pantai Santolo, Rancabuaya, dan pantai lainnya. Selain itu, jalan Samarang juga menjadi jalur utama menuju objek wisata pemandian air panas Darajat di Kecamatan Pasirwangi.
Terpantau hari ini 17.23 WIB, kondisi jalan Samarang terpantau sangat padat, terutama di wilayah Kecamatan Bayongbong dan Pasirwangi. Pertemuan dua arus wisata menuju selatan Garut dengan objek wisata pemandian air panas Darajat menyebabkan jalan Samarang menjadi padat oleh kendaraan.
Sejak pukul 13.00 WIB, kondisi jalan Samarang di pertemuan dua arus ini mulai macet dengan kendaraan yang padat dan sulit untuk melintas. Hingga saat ini, kondisi lalu lintas masih padat.
Wati (21), seorang warga Banyuresmi yang ditemui di jalan, mengatakan bahwa arus wisatawan ke selatan Garut masih cukup tinggi.
“Saya baru saja pulang dari pantai Santolo, masih banyak wisatawan yang menuju ke sana,” katanya.
Sementara dari pantauan kontributor Locusonline di pantai Sayang Heulang pada Jumat pagi, menunjukkan kondisi wisatawan masih cukup padat sejak Kamis kemarin. Wisatawan terus berdatangan untuk berlibur di pantai-pantai di Selatan Garut.
Pewarta : Suradi
Editor : Red
Trusted source for uncovering corruption scandal and local political drama in Indonesia, with a keen eye on Garut’s governance issues