InternasionalNews

Jokowi Menekankan Pentingnya Kerjasam ASEAN- Australia Dalam Menjaga Stabilitas Kawasan

redaksilocus
×

Jokowi Menekankan Pentingnya Kerjasam ASEAN- Australia Dalam Menjaga Stabilitas Kawasan

Sebarkan artikel ini
Peringatan 50 th kemitraan ASEAN- Australia
Presiden RI Joko Widodo saat berpidato pada sesi pleno Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Khusus ASEAN-Australia di Melbourne Convention and Exhibition Center, Melbourne, Australia, Rabu, (6/3/2024). ANTARA/HO-SekretariatPresiden-Laily Rachev/pri.
tempat.co

Selain itu, Jokowi menyoroti pentingnya investasi dan dukungan Australia dalam menghadapi perubahan iklim dan kerja sama dalam bidang ekonomi digital. Dukungan Australia dalam bentuk investasi, akses pembiayaan inovatif, dan transfer teknologi sangat diperlukan. Jokowi juga mendorong pelaku bisnis Australia untuk mendukung pembangunan ekosistem kendaraan listrik (EV) di ASEAN, seperti investasi perusahaan nikel Australia Nickel Industries di Morowali, Sulawesi. Jokowi menegaskan bahwa Indonesia menentang kampanye hitam dan diskriminatif yang menggunakan dalih lingkungan hidup tanpa dasar ilmiah yang kuat.

Dalam bidang transformasi digital, Jokowi mengapresiasi dimulainya perundingan ASEAN Digital Economy Framework Agreement pada tahun lalu. Ia berharap Australia dapat memberikan dukungan melalui pengembangan kemampuan dan pengetahuan, serta kemitraan publik dan privat yang kuat.

Dalam penutup pidatonya, Jokowi mengingatkan bahwa ASEAN dan Australia berbagi masa depan yang sama dan harus menjadi motor penggerak untuk menciptakan kawasan Indo-Pasifik yang stabil, damai, dan sejahtera. “ASEAN dan Australia adalah mitra yang hebat untuk saat ini dan masa depan,” tambahnya.

Presiden Jokowi didampingi oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, serta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono dalam sesi pleno KTT Khusus ASEAN-Australia.

Editor: Red

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Bergabunglah dengan Tim Jurnalis Kami!

Apakah kamu memiliki passion dalam menulis dan melaporkan berita? Inilah kesempatan emas untuk bergabung dengan situs berita terkemuka kami! Locusonline mencari wartawan berbakat yang siap untuk mengeksplorasi, melaporkan, dan menyampaikan berita terkini dengan akurat dan menarik.

Daftar

🔗 Tunggu apa lagi!

Daftar sekarang dan jadilah bagian dari tim kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow