LOCUSONLINE, KOTA TASIKMALAYA – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora) Kota Tasikmalaya menggelar Konsolidasi dan TOT bersama seluruh jajaran pengurus pada Sabtu (26/10/2024) di Aula Hotel Mandalawangi.
Ketua DPD Partai Gelora Kota Tasikmalaya, Hasan Basri, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan seluruh pendukung Viman-Diky sebagai juru bicara masyarakat. Ia juga menyampaikan hasil survei dari berbagai lembaga, baik yang dibiayai oleh pihaknya maupun yang lain.
“Kami ingin menyampaikan kepada seluruh elemen masyarakat bahwa Viman-Diky adalah calon pemenang,” tegas Hasan kepada wartawan di sela acara.
Hasan menjelaskan bahwa pihaknya tidak menargetkan angka tertentu untuk setiap partai, karena perhitungan kemenangan didasarkan pada koalisi. Viman-Diky ditargetkan untuk meraih 50%+1 suara.
“Hasil survei hari ini di berbagai lembaga menunjukkan Viman-Diky berada di angka 44%. Jadi, tinggal sedikit lagi untuk mencapai target,” sebutnya.
Hasan juga menekankan bahwa pergerakan semua pasangan calon (paslon) saat ini hampir sama. Namun, Viman-Diky memiliki keunggulan dalam hal jumlah pendukung dan partai politik yang mendukung, sehingga lebih unggul berdasarkan survei.
“Hasil survei dari 10 kecamatan di Kota Tasikmalaya menunjukkan angka yang signifikan untuk Viman-Diky. Namun, kami ingin mempercepat proses kemenangan,” jelas Hasan.
Pewarta: Rian
Editor: Bhegin