DaerahGarutNewsPeristiwa

Hujan Deras Picu Banjir di Desa Sindangratu, Garut, Rendam Puluhan Rumah

×

Hujan Deras Picu Banjir di Desa Sindangratu, Garut, Rendam Puluhan Rumah

Sebarkan artikel ini
Hujan Deras Picu Banjir di wilayah Kecamatan Wanaraja, Kabupaten Garut, pada Senin (11/11/2024) sekitar pukul 13.00 WIB.

LOCUSONLINE, GARUT – Hujan Deras Picu Banjir: Hujan dengan intensitas tinggi dan deras mengguyur wilayah Kecamatan Wanaraja, Kabupaten Garut, pada Senin (11/11/2024) sekitar pukul 13.00 WIB, mengakibatkan banjir di Desa Sindangratu.

Air sungai yang meluap ke permukiman warga di Kampung Tegalgede RT 1 RW 15 dan Kampung Ciamah, setelah saluran air tersumbat oleh tunggul bambu yang menutup gorong-gorong.

Baca Juga : Waspada Social Engineering: Pakar UI Ungkap Modus Penipuan yang Manfaatkan Psikologi Korban

Baca Juga : Locus Media Award 2024: Sonia Taskia, Penulis Muda Berbakat dari SMPN 6 Garut, Raih Penghargaan dan Laptop

Camat Wanaraja, Tatang Suryana, mengungkapkan akibat hujan deras picu banjir di Desa Sindangratu berdampak pada lebih dari 10 rumah terendam air akibat banjir ini. Perabotan rumah tangga, seperti lemari, kasur, dan peralatan dapur, mengalami kerusakan parah karena terendam air.

“Lebih dari 10 rumah terendam air akibat banjir ini. Perabotan rumah tangga, seperti lemari, kasur, dan peralatan dapur, mengalami kerusakan parah karena terendam air,” ungkap Camat Wanaraja, Tatang Suryana.

Meskipun tidak ada korban jiwa, kerugian material dirasakan oleh para warga yang terdampak. Sebagai langkah awal, pihak kecamatan bekerja sama dengan kepala desa dan masyarakat melakukan pengecekan dan pendataan kerugian. Selain itu, warga setempat bergotong royong membersihkan gorong-gorong yang tersumbat untuk menghindari banjir susulan.

Pewarta: Suradi

Editor: Bhegin

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow

Eksplorasi konten lain dari Locus Online

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca