Hukum KriminalNasionalNewsSumatera SelatanViral

Pengacara Tewas Ditembak OTK di Malam Tahun Baru

Bhegin Syah
×

Pengacara Tewas Ditembak OTK di Malam Tahun Baru

Sebarkan artikel ini
Pengacara Tewas Ditembak OTK di Malam Tahun Baru, Istri Korban Beberkan Kronologi kejadian dimalam pergantian tahun.

LOCUSONLINE, BONE – Seorang pengacara bernama Rudi S Gani (49) tewas ditembak oleh orang tak dikenal (OTK) saat merayakan malam tahun baru bersama keluarganya di Desa Pattukulimpoe, Kecamatan Lappariaja, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Selasa (31/12/2024) sekira pukul 22.30 WITA.

Korban mengalami luka fatal akibat dua peluru yang bersarang di wajah dan dada. Menurut saksi mata, Abdul, Rudi ditembak saat sedang menikmati makan malam bersama keluarganya di rumah.

“Korban ditembak pelaku saat sementara berada di rumah Istrinya,” ungkap Abdul.

Menanggapi kejadian ini, Polda Sulsel membentuk tim khusus untuk menyelidiki kasus penembakan tersebut. Tim ini bertugas untuk mengungkap motif dan pelaku penembakan misterius ini.

Direktur Reserse dan Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Sulsel, Kombes Jamaluddin Farti, mengatakan bahwa tim telah diterjunkan ke Bone untuk melakukan penyelidikan.

“Tim telah dibackup oleh Resmob Polda Sulsel untuk mengungkap kasus ini,” ujar Jamaluddin.

Jenazah Rudi S Gani telah diautopsi di ruang Forensik Dokpol Biddokkes Polda Sulsel, Jl Kumala, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Rabu (1/1/2025) siang. Hasil autopsi akan menentukan apakah terdapat proyektil peluru di tubuh korban.

“Nanti menunggu dari hasil autopsi RS Bhayangkara. Jika ada proyektil dalam tubuh korban, maka itu yang akan diperiksakan di Labfor,” jelas Jamaluddin.

Jenazah Rudi rencananya akan dimakamkan di Kabupaten Pangkep, kampung halaman istrinya, Hj Maryam. Pemakaman akan dilangsungkan hari ini, Kamis (2/1/2025), setelah menunggu kedatangan salah satu anaknya dari Dubai.

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Bergabunglah dengan Tim Jurnalis Kami!

Apakah kamu memiliki passion dalam menulis dan melaporkan berita? Inilah kesempatan emas untuk bergabung dengan situs berita terkemuka kami! Locusonline mencari wartawan berbakat yang siap untuk mengeksplorasi, melaporkan, dan menyampaikan berita terkini dengan akurat dan menarik.

Daftar

🔗 Tunggu apa lagi!

Daftar sekarang dan jadilah bagian dari tim kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow