HukumKorupsiNasionalNews

Dua Hakim Anggota yang Memberikan Vonis Lepas dalam Kasus Korupsi Minyak Goreng Dipriksa Kejaksaan Agung

Bhegin Syah
×

Dua Hakim Anggota yang Memberikan Vonis Lepas dalam Kasus Korupsi Minyak Goreng Dipriksa Kejaksaan Agung

Sebarkan artikel ini
Dua Hakim Anggota yang Vonis Lepas Dipriksa Kejaksaan Agung
ilustrasi net

LOCUSONLINE, JAKARTA – Kejaksaan Agung (Kejagung) terus mengusut kasus suap yang diduga diterima Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel), Muhammad Arif Nuryanta (MAN), terkait pengaturan vonis lepas (onslag) tiga terdakwa korporasi kasus korupsi ekspor minyak sawit mentah (CPO) atau bahan baku minyak goreng.

Hari ini, Kejagung memeriksa dua anggota hakim yang memberikan putusan lepas dalam kasus tersebut, yakni Agam Syarief Baharudin dan Ali Muhtaro.

“Iya (tengah diperiksa hari ini),” kata Kapuspenkum Kejagung Harli Siregar melalui pesan singkat. Dikutip dari detik.com

Pemeriksaan kedua hakim anggota ini dilakukan di gedung Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan.

Dalam kasus suap ini, total ada empat orang yang ditetapkan sebagai tersangka, yakni Muhammad Arif Nuryanta selaku Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan; Marcella Santoso dan Ariyanto selaku pengacara; serta panitera muda pada Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Wahyu Gunawan.

“Dan terkait dengan putusan onslag tersebut, penyidik menemukan fakta dan alat bukti bahwa MS dan AR melakukan perbuatan pemberian suap dan atau gratifikasi kepada MAN sebanyak, ya diduga sebanyak Rp 60 miliar,” kata Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Agung, Abdul Qohar, dalam konferensi pers di Kejagung.

Marcella Santoso dan Ariyanto diketahui merupakan pengacara tiga terdakwa korporasi kasus korupsi minyak goreng, yakni Permata Hijau Group, Wilmar Group, dan Musim Mas Group. Majelis hakim di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat yang mengadili kasus ini kemudian memberikan vonis lepas kepada tiga terdakwa korporasi itu pada 19 Maret 2025.

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Bergabunglah dengan Tim Jurnalis Kami!

Apakah kamu memiliki passion dalam menulis dan melaporkan berita? Inilah kesempatan emas untuk bergabung dengan situs berita terkemuka kami! Locusonline mencari wartawan berbakat yang siap untuk mengeksplorasi, melaporkan, dan menyampaikan berita terkini dengan akurat dan menarik.

Daftar

🔗 Tunggu apa lagi!

Daftar sekarang dan jadilah bagian dari tim kami!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow