BandungDaerahJawa BaratNewsPolisiku

Kapolsek Cipatat “Pentingnya Peran Media Sebagai Kontrol Masyarakat dan Pemerintah”

×

Kapolsek Cipatat “Pentingnya Peran Media Sebagai Kontrol Masyarakat dan Pemerintah”

Sebarkan artikel ini
Kapolsek Cipatat "Pentingnya Peran Media Sebagai Kontrol Masyarakat dan Pemerintah"
Kapolsek Cipatat, AKP. Iwan Setiawan, SH. MH, Silaturahmi dengan insan pers

LOCUSONLINE, BANDUNG BARAT – Kapolsek Cipatat, AKP. Iwan Setiawan, SH. MH, mengadakan acara Silaturahmi bersama insan pers asal Kecamatan Cipatat di ruang pertemuan Polsek Cipatat pada hari Selasa (11/6/2024) untuk mempererat sinergi dengan media.

Iwan menjelaskan bahwa tujuan dari silaturahmi ini adalah untuk menyamakan persepsi terkait dengan Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah Kecamatan Cipatat. Dia menekankan pentingnya peran media sebagai kontrol masyarakat dan pemerintah dalam memberitakan kejadian di wilayah hukum Cipatat.

“Dengan silaturahmi ini, diharapkan dapat membuka forum diskusi lebih lanjut terkait kegiatan Harkamtibmas di Kecamatan Cipatat dan mengedukasi masyarakat melalui pemberitaan yang akurat dan sesuai dengan kondisi riil,” ungkapnya.

H. Zaenal, seorang jurnalis dari media infolensanews.com, mengapresiasi langkah Kapolsek Cipatat dalam membangun sinergi dengan media, menyatakan bahwa hal ini merupakan terobosan yang penting untuk menjalin hubungan yang lebih erat antara insan pers dan kepolisian, terutama Polsek Cipatat.

Selain itu, H. Jejen, jurnalis senior yang hadir dalam acara tersebut, berharap agar silaturahmi ini tidak hanya menjadi acara sekali saja, melainkan menjadi wadah diskusi berkelanjutan untuk menemukan solusi atas berbagai persoalan dan isu yang muncul di Kecamatan Cipatat.

“Silaturahmi ini bukan hanya sekadar pertemuan, tetapi juga sebagai sarana diskusi yang memungkinkan penyelesaian berbagai masalah dan isu yang ada di Kecamatan Cipatat,” tambahnya.

Pewarta: Kamil

Editor: Red

zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8001
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8004
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8005
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8002
zonaintegritaspdamtirtaintankabupatenGarut_8003
previous arrow
next arrow

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

banner-amdk-tirta-intan_3_2
banner-amdk-tirta-intan_3_3
banner-amdk-tirta-intan_3_1
previous arrow
next arrow

Eksplorasi konten lain dari Locus Online

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca